Cara Menyembunyikan Status Online Pada WhatsApp Kita

Sejarah singkat WhatsApp Messenger adalah salah satu aplikasi pesan online untuk smartphone yang populer digunakan di Indonesia maupun mancanegara. Tidak salah lagi, hampir semua orang menggunakan WhatsApp di ponsel pintar mereka hari ini ketimbang platform chat lainnya. Aplikasi ciptaan Om Jan Koum dan Brian Acton mantan karyawan Yahoo yang di didirikan 2009 lalu mulai booming dan dikenal masyarakat luas di tahun 2013an sampai saat ini sudah beralih saham ke perusahaan sosial media yang juga sudah membeli Instagram yaitu Facebook punya Om Mark Zuckerberg pada tahun 2014 di beli seharga kisaran $19 miliar (Rp222,7 triliun).

sumber gambar:https://www.pexels.com/@anton-8100

Baca juga artikel berikut:

Banyak orang tua maupun muda menggunakan aplikasi ini sebagai media komunikasi utama di ponsel mereka menggantikan layanan pesan bawaan karena tidak menggunakan tagihan pulsa melainkan paket data yang hemat karena beberapa provider sering memberikan secara gratis untuk akses ke WA (WhatsApp) seperti Indosat punya mimin. Selain itu, WhatsApp memiliki beberapa keunggulan dari aplikasi chat lain yang membuat orang Indonesia merasa betah menggunakannya:

  • Dapat digunakan untuk mengirim pesan secara pribadi atau grup chat
  • Dapat digunakan secara gratis (Tergantung Provider Internet admin sendiri Indosat )
  • Mudah digunakan dan disinkronkan secara otomatis dengan nomor kontak
  • Dapat mencadangkan pesan tergantung settingan backup anda
  • Dapat membatalkan pengiriman pesan sebelum di read yang pasti
  • Dapat menyembunyikan informasi pribadi sesuai pengaturan privasi
  • Dapat membuat cerita video, gambar, dan text
  • Belum ada iklan di layanan WA seperti kata Om Mark Zuckerberg dulu
  • Telepon dan Video Call terutama yang LDRan

Nah, seperti yang terlihat di atas bahwa settingan WA dapat menyembunyikan informasi pribadi. Termasuk terakhir kali status kita aktif saat menggunakannya.

Alasan Kenapa Harus Menyembunyikan Status Terakhir WhatsApp

Ada banyak sekali alasan mengapa Anda harus mematikan status online pada WhatsApp. Salah satunya adalah agar tidak mengganggu privasi pengguna itu sendiri. Selain itu, ada beberapa alasan pribadi lainnya mengapa mereka harus menyembunyikan status online di WA, yaitu:

  •  Merasa buruk ketika dilihat pacar atau kolega saat online
  •  Ingin membuat obrolan obrolan yang nyaman dengan seseorang
  •  Terbiasa selalu menjaga privasi di dunia maya
  •  Menghindari orang-orang tertentu yang jelas bukan doi
  •  Dianggap offline saja
  •  Agar tidak mengganggu jam istirahat malam lebih baik pakai fitur silent mode hp sih 

Cara Menyembunyikan Status Online pada WhatsApp

Pertama buka aplikasi WhatsApp kalau belum unduh lewat Google Play Store di hp android kalian.



Kedua tap ikon 'Tiga Poin' di sudut paling  kanan atau biasa di sebut Tombol Opsi.


Ketiga bukalah Menu Settings / Pengaturan paling bawah sendiri ya.



Keempat bukalah menu Akun / Account' untuk settinga privasi anda.



Kelima masuklah ke menu Privacy / Privasi di atas sendiri.



Keenam tap menu Last Seen 'Terakhir terlihat / tampilan terakhir'.




Ketujuh pilihlah opsi 'Tidak Siapapun / Nobody dan status anda tidak terlihat ke publik atau teman kontak anda.



Cara mematikan kode online di WhatsApp

Menyembunyikan status terakhir yang terlihat, tidak dapat menyembunyikan status online ketika Anda membuka aplikasi WA. Tapi tenang, ada beberapa cara dan trik yang dapat Anda gunakan sehingga Anda tidak terlihat online di WhatsApp.

Berikut adalah beberapa trik:

  • Aktifkan Pop-Up pada WhatsApp, sehingga Anda dapat membaca pesan dan membalas melalui notifikasi yang muncul di bagian atas layar ponsel
  • Aktifkan mode pesawat smartphone anda sebelum membuka aplikasi WhatsApp, ketik balasan, lalu keluar dari aplikasi dan matikan kembali mode pesawat sehingga koneksi internet kembali.
  • Matikan 'baca penerimaan / laporan baca' di pengaturan pengaturan / privasi.
  • Blokir/Bisukan kontak pengguna yang Anda pikir mengganggu dan Anda tidak ingin melihat Anda secara online.

Ada banyak cara untuk menyembunyikan status online pada whatsapp yang dapat Anda lakukan. Semoga postingan kali ini bermanfaat terima kasih atas kunjungannya jangan lupa tinggalkan saran serta komentar untuk blog kami dan share artikel ini sampai jumpa.

#whatsapp #whatsapptricks #whatsapptips #whatsapptipsandtricks #secretwhatsapptricks #newwhatsapptricks #whatsappweb #whatsapp2021 #whatsappsecrettricks #whatsapphiddenfeatures #coolwhatsapptricks #whatsappsignup #whatsapptutorial #whatsappfeaturesyoudidntknow #whatsapphiddentricks #hiddenwhatsapptricks #whatsappcustomization #whatsappsecretfeatures

2 Comments

Previous Post Next Post